Cara cek Saldo Jamsostek Dengan Benar - SDA-INDO.COM

Rabu, 13 Oktober 2021

Cara cek Saldo Jamsostek Dengan Benar

Cara cek Saldo Jamsostek – Setiap orang yang bekerja sudah pasti akan mengupayakan untuk memiliki Jamsostek atau sekarang BPJS Ketenagakerjaan untuk jaminan hari tua. Sekarang pun sudah ada banyak perusahaan yang memberikan, dan Anda bisa melakukan berbagai cara cek saldo Jamsostek di masa sekarang. Sehingga pekerja sangat terjamin di hari tuanya karena ada pilihan Jamsostek meskipun mungkin harus mengurangi jumlah gaji mereka setiap bulannya.

Cara cek Saldo Jamsostek


Karena nantinya akan bisa dicairkan dan mungkin akan bisa menjadi jaminan hari tua, maka ada banyak orang yang ingin cek saldonya. Dan pengecekan saldo sendiri sekarang sudah semakin mudah, karena sudah ada banyak sekali metode dan cara yang bisa dipakai. Dan pada kesempatan kali ini kami akan coba jelaskan beberapa pilihan cara untuk melakukan pengecekan saldo tersebut.

Menggunakan Aplikasi

Cara yang paling pertama yang bisa dipakai untuk mengecek saldo dengan sangat mudah untuk Jamsostek adalah dengan aplikasi. Sekarang ini fitur dalam aplikasi sudah sangat lengkap lho, bahkan kita bisa melakukan lebih dari sekedar mengecek saldo yang dimiliki. Dan berikut ini kami akan jelaskan langkah untuk melihatnya apabila Anda menggunakan aplikasi.

  1. Langkah yang pertama tentunya Anda harus download dan kemudian install aplikasi tersebut di Playstore ataupun Appstore
  2. Langkah kedua adalah login, dan apabila belum memiliki akun maka harus daftar dulu dengan melakukan pendaftaran
  3. Langkah berikutnya masuk ke bagian dashboard di aplikasi, dan kemudian pilih menu Tunjangan Hari Tua
  4. Setelah itu ada pilihan klik cek saldo dan tinggal Anda klik saja.

Menggunakan Situs Website Resmi

Pilihan cara kedua yang juga bisa Anda pakai untuk mengecek saldo adalah dengan mengunjungi langsung situs resminya. Jelas karena ini adalah situs resmi dari Jamsostek, maka sudah pasti kita bisa mengakses berbagai macam informasi. Namun Anda harus ketahui dulu langkahnya dengan baik, dan berikut ini kami akan jelaskan langkah dan cara check saldo Jamsostek secara baik.

  1. Pertama-tama tentunya masuk atau mengakses situs resmi dari Jamsostek atau BPJS Ketenagakerjaan.
  2. Langkah yang kedua adalah masuk ke akun, apabila belum memiliki akun maka harus mendaftar terlebih dahulu
  3. Setelah sudah masuk ke halaman utama, nanti Anda harus mencari menu saldo JHT
  4. Anda klik dan kemudian akan bisa terlihat berapa nominal dari Jamsostek yang sudah dikumpulkan

Menggunakan Fitur SMS

Pilihan cara yang ketiga adalah dengan menggunakan fitur SMS, Anda bisa mendapatkan informasi saldo dengan SMS. Fitur SMS sendiri adalah salah satu fitur yang tidak populer, karena terbilang cukup rumit untuk dilakukan dan memang tidak mudah menghafalkan formatnya. Berikut ini kami akan jelaskan langkah untuk menggunakannya.

  1. Langkah yang pertama adalah mengetik SMS dengan format, Daftar (spasi) Saldo#Nomor KTP# tanggal lahir# Nomor Peserta Jamsostek# Email
  2. Setelah itu Anda periksa secara teliti formatnya sudah betul dan kemudian Anda kirim ke nomor 2757
  3. Setelah melakukan proses di atas Anda sudah terdaftar, dan Anda bisa kirim SMS SALDO (spasi) nomor peserta dan kirim di 2757

Mendatangi Langsung Kantor Cabang

Cara yang paling terakhir namun tidak banyak digunakan karena repot adalah dengan mendatangi kantor cabang secara langsung. Bawa saja kartu dan juga KTP dan kemudian Anda masuk untuk menanyakan saldo dari Jamsostek Anda. Demikian cara check saldo Jamsostek dengan baik dan benar.

Comments


EmoticonEmoticon